Harga Sapi di Padang Mengatas sesuai PP No. 35 Tahun 2016
Sebagai Balai Pembibitan Ternak Unggul dan bibit Hijauan Pakan Ternak, BPTU-HPT Padang Mengatas terkenal dengan kualitas hewan ternaknya yang unggul. Bagi Anda yang ingin beternak sapi, maka sebaiknya mengetahui berapa harga sapi di Padang Mengatas ini.
Jika dilihat dari data yang ada, distribusi ternak sapi dari BPTU-HPT Padang Mengatas memang cukup tinggi. Bahkan di tahun 2021 yang notabene masih masa pandemi, permintaan ternak sapi bisa mencapai 935 ekor. Hal ini sekaligus menunjukkan tingginya minat masyarakat untuk beternak sapi.
Harga Sapi di Padang Mengatas sesuai PP No. 35 Tahun 2016
Sebelum memutuskan untuk membeli ternak sapi dari Balai Pembibitan Ternak Unggul – Hijauan Pakan Ternak (BPTU-HPT), alangkah baiknya Anda mengetahui berapa kisaran harga sapi yang berkualitas di Padang Mengatas. Adapun untuk rinciannya adalah seperti berikut:
- Jenis Sapi Simmental / Limousin Jantan
Harga jenis sapi Simmental atau Limousin jantan bisa dibedakan menjadi dua kategori, yaitu:
Calon Bibit
- Umur 3 – 6 bulan Rp 10 juta per ekor.
- Umur > 6 – 9 bulan Rp 12 juta per ekor.
- Umur > 9 – 12 bulan Rp 14 juta per ekor.
- Umur > 12 – 18 bulan Rp 18 juta per ekor.
Bibit
- Umur > 18 - < 36 bulan Rp 20 juta per ekor.
- Umur 24 - < 36 bulan Rp 23 juta per ekor.
- Umur >= 36 bulan Rp 26 juta per ekor.
- Jenis Sapi Simmental / Limousin Betina
Harga jenis sapi Simmental atau Limousin betina dibedakan menjadi dua kategori, yaitu:
Calon Bibit
Umur 6 – 9 bulan Rp 11 juta per ekor.
Umur > 9 – 12 bulan Rp 13 juta per ekor.
Umur > 12 - < 18 bulan Rp 17 juta per ekor.
Umur > 18 - < 24 bulan Rp 19 juta per ekor.
Bibit
Umur >= 24 bulan Rp 23 juta per ekor.
- Jenis Sapi Pesisir Jantan
Harga jenis sapi pesisir jantan dibedakan menjadi dua kategori, yaitu:
Calon Bibit
Umur 3 – 6 bulan Rp 1,5 juta per ekor.
Umur > 6 – 9 bulan Rp 2 juta per ekor.
Umur > 9 – 12 bulan Rp 2,5 juta per ekor.
Umur > 12 – 18 bulan Rp 3,5 juta per ekor.
Umur > 18 - < 24 bulan Rp 4,5 juta per ekor.
Bibit
Umur 24 - < 36 bulan Rp 5,5 juta per ekor.
Umur >= 36 bulan Rp 7,5 juta per ekor.
- Jenis Sapi Pesisir Betina
Untuk harga jenis sapi pesisir betina, bisa dibedakan menjadi dua kategori seperti berikut:
Calon Bibit
Umur 6 – 9 bulan Rp 2 juta per ekor.
Umur > 9 – 12 bulan Rp 2,5 juta per ekor.
Umur > 12 - < 18 bulan Rp 3,5 juta per ekor.
Umur > 18 - < 24 bulan Rp 4 juta per ekor.
Bibit
Umur >= 24 bulan Rp 5 juta per ekor.
Dengan mengetahui berapa kisaran harga sapi di BPTU-HTP Padang Mengatas tersebut, maka Anda bisa lebih mudah melakukan perhitungan biaya jika ingin memulai beternak sapi. Dalam hal ini Anda juga bisa memilih jenis sapi sesuai dengan budget yang dimiliki.
Karena jika dilihat dari daftar harga sapi di Padang Mengatas tersebut, ada perbedaan harga yang tidak terlalu besar untuk jenis sapi Simmental dan Limousin jantan maupun betina. Namun selisihnya cukup banyak jika dibandingkan dengan jenis sapi pesisir yang asli lokal. Jadi, Anda mau ternak yang mana?
Posting Komentar untuk "Harga Sapi di Padang Mengatas sesuai PP No. 35 Tahun 2016"